PT. Indocement Gelar Kegiatan Sosial dan Keagamaan di Bulan Ramadhan 1444 Hijriah/2023

Jajaran Direksi PT Indocement Tunggal Prakarsa saat bulan puasa bareng dengan Jurnalis Bogor, Senin, 3 April 2023.

BogorZone – PT. Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (Indocement) menggelar beragam kegiatan sosial dan keagamaan di bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah/2023 Masehi.

Dalam kegiatan sosial itu,  digelar buka puasa bersama dan pemberian bantuan sosial di tiga kompleks pabrik Indocement, dengan melibatkan masyarakat desa mitra, yang berada di sekitar daerah operasional perseroan tersebut.

Ketiga komplek perusahaan raksasa itu diantaranya, di pabrik Cirebon, Indocement memberikan bantuan beras sebanyak 27 ton untuk 12 mitra dan 3 kecamatan.

Direktur & Corporate Secretary PT. Indocement Tunggal Prakarsa Tbk, Antonius Marcos mengatakan, setiap desa mitra mendapatkan bantuan 2 ton beras dan setiap kecamatan mendapatkan 1 ton beras. Dimana, bantuan beras akan diberikan pada 13 April 2023,

“Indocement juga bakal membagikan bantuan buka puasa untuk masyarakat di 12 desa,” kata Antonius kepada wartawan, Senin, 3 April 2023.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60