BogorZone.com – Belasan rumah di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor rusak, dua diantaranya ambruk, akibat gempa bumi Magnitudo 5,6, yang terjadi Senin 21 November 2022, yang berpusat di Cianjur.
Kondisi sangat memprihatinkan tidak hanya terjadi di wilayah Kabupaten Cianjur, yang dilanda gempa bumi Magnitudo 5,6.
Karena kondisi serupa juga dialami warga di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, yang terdampak bencana alam tersebut.